Dhammadipa Arama, Vihara Tertua Di Kota Batu - Detikcom

Dhammadipa Arama, Vihara Tertua di Kota Batu 0 komentar BAGIKAN Tautan telah disalin MENU
  • detikcom
    • Terpopuler
    • Live TV
    • Kirim Tulisan
    • detikPilkada NEW
Kategori Berita
  • detikNews
  • detikFinance
  • detikInet
  • detikHot
  • detikSport
  • Sepakbola
  • detikOto
  • detikTravel
  • detikFood
  • detikHealth
  • Wolipop
  • DetikX
  • 20Detik
  • detikFoto
  • detikEdu
  • detikHikmah
  • detikProperti
  • detikPop NEW
Daerah
  • detikJateng
  • detikJatim
  • detikJabar
  • detikSulsel
  • detikSumut
  • detikBali
  • detikSumbagsel
  • detikJogja NEW
Layanan
  • Pasang Mata
  • adsmart
  • detikEvent
  • Trans Snow World
  • Trans Studio
  • Flying Over Indonesia
  • berbuatbaik.id
  • ziswafctarsa.id
  • Signature Awards NEW
  • Bingkai.id NEW
Detik Network
  • CNN Indonesia
  • CNBC Indonesia
  • Hai Bunda
  • InsertLive
  • Beautynesia
  • Female Daily
  • CXO Media
Cancel Yang sedang ramai dicari Terakhir yang dicari icon detikcom detikJatim
  • Home
  • Berita
  • Sepakbola
  • Hukum & Kriminal
  • Budaya
  • Wisata
  • Kuliner
  • Bisnis
  • Jatim Moncer
  • Foto
  • Video
  • Indeks
  • Terpopuler
  • Koleksi Pilihan
  • Pilkada Jatim 2024
detikJatim Berita Dhammadipa Arama, Vihara Tertua di Kota Batu Muhammad Aminudin - detikJatim Senin, 16 Mei 2022 16:22 WIB
Vihara Dhammadipa Arama berada di Jalan Raya Mojorejo, Dusun Ngandat, Desa Mojorejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Rumah ibadah umat Buddha tersebut merupakan vihara tertua di Kota Batu. Usianya sudah lebih dari 50 tahun.
Vihara Dhammadipa Arama/Foto: Muhammad Aminudin/detikJatim
Batu -

Vihara Dhammadipa Arama berada di Jalan Raya Mojorejo, Dusun Ngandat, Desa Mojorejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Rumah ibadah umat Buddha tersebut merupakan vihara tertua di Kota Batu. Usianya sudah lebih dari 50 tahun.

Vihara Dhammadipa Arama juga disebut sebagai vihara terbesar di wilayah Indonesia Timur, yang sering menjadi jujugan tempat ibadah umat Buddha dari berbagai daerah. Selain tempat ibadah atau Dhammasala, di situ juga terdapat museum, Pagoda hingga patung Buddha tidur atau sleeping Budhist.

Aktivitas religi begitu kental dirasakan dalam Vihara Dhammadipa Arama. Suasana yang tenang membuat pengunjung merasa damai memasuki rumah ibadah tersebut. Sejak menjelang perayaan Hari Raya Waisak, para samanera atau calon bikkhu laki-laki terlihat sibuk membersihkan komplek vihara.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Vihara Dhammadipa Arama berada di Jalan Raya Mojorejo, Dusun Ngandat, Desa Mojorejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Rumah ibadah umat Buddha tersebut merupakan vihara tertua di Kota Batu. Usianya sudah lebih dari 50 tahun.Patung Buddha tidur di Vihara Dhammadipa Arama/ Foto: Muhammad Aminudin/detikJatim

Bhikkhu Jayamedho mengatakan, vihara sudah berdiri sejak 50 tahun lalu. Ia bersama bikkhu sepuh merintis pendirian vihara yang awalnya hanya sebidang tanah kecil. Tempat ini dipilih, karena memiliki jejak masa lampau dan masyarakat sekitar banyak beragama Buddha. Para bikkhu berkeinginan melestarikan jejak leluhur yang pernah singgah di Desa Mojorejo.

"Ini sudah lima puluh tahun, saya bersama bikkhu sepuh yang mendirikan. Beli tanahnya kecil, mengapa kita pilih di sini? Karena penduduknya mayoritas Budhist dulu, sehingga di sini ada sumber air yang dikeramatkan penduduk dan ada punden di sebelahnya. Dan memang tempat ini sejarahnya sudah ribuan tahun, dulu pernah diketemukan prasasti di sini (Desa Mojorejo)," katanya saat berbincang dengan detikJatim, Senin (16/5/2022).

ADVERTISEMENT
Baca juga: Waisak di Maha Vihara Mojopahit yang Punya Patung Buddha Tidur Raksasa

Bila berkunjung ke vihara ini akan disuguhi pemandangan khas umat Buddha dari mulai memasuki gerbang vihara. Pohon mojo yang kental akan sejarah juga tumbuh di antara pesan-pesan suci yang tertulis di tiang setinggi satu meter di halaman vihara tersebut.

Tertulis jelas di samping gapura hitam dengan dua patung arca tentang tata tertib selama berada di dalam komplek vihara. Seperti dilarang membunuh semua jenis makhluk hidup, dilarang berbicara keras, bebas asap rokok, dan lainnya.

Setelah itu, sejauh mata memandang, pengunjung akan menemui bangunan-bangunan unik di dalamnya. Salah satunya pagoda kedamaian berwarna emas, Patirupaka Shwedagon, sebagai tempat ibadah dan meditasi yang diresmikan pada tahun 2003.

Vihara Dhammadipa Arama berada di Jalan Raya Mojorejo, Dusun Ngandat, Desa Mojorejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Rumah ibadah umat Buddha tersebut merupakan vihara tertua di Kota Batu. Usianya sudah lebih dari 50 tahun.Vihara Dhammadipa Arama/ Foto: Muhammad Aminudin/detikJatim

Di samping pagoda, juga terdapat lorong kecil menuju museum. Dalam museum itu terdapat benda-benda yang berhubungan dengan sejarah penyebaran agama Buddha.

Memasuki area vihara lebih dalam, pengunjung akan menemui patung Buddha tidur berwarna emas berukuran besar. Selain itu, juga terdapat patung-patung Buddha dan pengikutnya menghiasi taman Vihara Dhammadipa Arama.

Di tempat ini, juga berdiri Sekolah Tinggi Agama Buddha Kertarajasa (STAB Kertarajasa) untuk melatih orang menjadi Dhamma (ajaran Buddha) dan pusat latihan meditasi. Bhikkhu Jayamedho mengatakan, setidaknya ada 100 Samanera dan Attasilani belajar di Padepokan Dhammadipa Arama. Samanera merupakan calon Bikkhu laki-laki, sedangkan Attasilani adalan wanita yang menempuh perjalanan suci.

Baca juga: Mengulik Sejarah Patung Buddha Tidur Terbesar di Indonesia

"Di sini ada 100 mahasiswa yang belajar dari berbagai daerah di Indonesia. Mereka akan belajar selama empat tahun, seperti di perguruan tinggi sebelum lulus menjadi Bikkhu. Di sini sama dengan pesantren, makanya kita namakan padepokan. Ketika Waisak sekarang mereka kita kirim ke beberapa daerah, untuk membantu kegiatan ibadah di vihara," ujarnya.

Bhikkhu Jayamedho, menuturkan, serangkaian kegiatan dilaksanakan dalam perayaan Waisak tahun ini. Diawali dengan kegiatan Pindapatta yakni menerima sedekah makanan dari masyarakat sekitar, kemudian diteruskan dengan ziarah ke taman makam pahlawan.

Selanjutnya dilanjutkan dengan kegiatan Puja Bakti Waisak yang dimulai sejak pukul 09.00 WIB tadi pagi. Yakni pembacaan paritta-paritta atau ayat suci yang diikuti puluhan Bikkhu, Samanera, dan Atthasilani.

Vihara Dhammadipa Arama berada di Jalan Raya Mojorejo, Dusun Ngandat, Desa Mojorejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Rumah ibadah umat Buddha tersebut merupakan vihara tertua di Kota Batu. Usianya sudah lebih dari 50 tahun.Vihara Dhammadipa Arama/ Foto: Muhammad Aminudin/detikJatim

"Kegiatan Waisak akan diisi dengan kegiatan Pindapatta yakni menerima sedekah makanan dari masyarakat dan kemudian ziarah ke taman makam pahlawan, dan di hari Senin ini kegiatan beribadah dan menerima dana makanan dari umat di sini (Vihara)," ujarnya.

Pesan mendalam diberikan Bhikkhu Jayamedho bersamaan tema Waisak 2566, yakni 'Moderasi Beragama Membangun Kedamaian'. Dalam hidup beragam itu, bahwa agama memiliki tujuan merangkul bukan memukul.

"Jadi kalau beragama masih mukul apakah dengan ucapan atau pikiran, berarti belum mantep. Bahwa beragama itu mengasihi bukan membenci. Janganlah umat Buddha itu saling membenci itu tidak benar. Akan lebih baik dalam beragama itu lebih banyak bersedekah daripada mengambil. Semua manusia bersaudara," ucapnya.

20D

Berfoto Seru di Taman Bunga Pagupon, Kota Batu

20D

Berfoto Seru di Taman Bunga Pagupon, Kota Batu

(sun/sun) hari waisak 2022 vihara dhammadipa arama vihara di kota batu kota batu detikjatim hari waisak di batu Berita Terkait

Video: Pencipta Selawat Badar Raih Anugerah Adiluhung detikJatim Awards

Video: Bank Jatim-SKK Migas Sabet detikJatim Awards 'Program Bisnis Terpuji'

Video: Nazaruddin Malik-Kombes Christian Tobing Raih detikJatim Awards

Video: Daftar Peraih detikJatim Awards 'Figur Akselerator Kemajuan'

Tampang Pelaku Pembunuhan Pria dengan Pisau Tertancap di Mulut

Penampakan Api Lalap Hutan dan Lahan di Gunung Panderman

Berita detikcom Lainnya Christian Sugiono Bikin Glamping di Bali, Incar Turis Mancanegara detikHot Christian Sugiono Bikin Glamping di Bali, Incar Turis Mancanegara Ini Cara Membuat Suara Google untuk Voice Over dalam Video detikInet Ini Cara Membuat Suara Google untuk Voice Over dalam Video Hari Pertama Ruben Amorim: MU Imbang, Wawancaranya Juga Diganggu Sepakbola Hari Pertama Ruben Amorim: MU Imbang, Wawancaranya Juga Diganggu Sedih! Chef Ini Dipaksa Menutup Restoran Berbintang Michelin Miliknya detikFood Sedih! Chef Ini Dipaksa Menutup Restoran Berbintang Michelin Miliknya Jadi Mobil Listrik Off Road Pertama di RI, Chery J6 Ditargetkan Laku Segini detikOto Jadi Mobil Listrik Off Road Pertama di RI, Chery J6 Ditargetkan Laku Segini Diancam Dibunuh Wapresnya, Presiden Filipina Tak Tinggal Diam detikNews Diancam Dibunuh Wapresnya, Presiden Filipina Tak Tinggal Diam Resmi! Persis Solo Rekrut Eks Pelatih Timnas Malaysia, Ong Kim Swee Sepakbola Resmi! Persis Solo Rekrut Eks Pelatih Timnas Malaysia, Ong Kim Swee 5 Tahun Operasi, LRT Jakarta Klaim Angkut 3.300 Penumpang/Hari detikFinance 5 Tahun Operasi, LRT Jakarta Klaim Angkut 3.300 Penumpang/Hari jatim Awards Ajang Penghargaan yang diberikan kepada Tokoh, Lembaga, Pelaku usaha yang inspiratif, inovatif, kreatif & berprestasi di Jawa Timur Kunjungi Bupati Ony Harap detikJatim Awards Pacu Ngawi Wujudkan Ketahanan Pangan

detikJatim Awards 2024

Bupati Ony Harap detikJatim Awards Pacu Ngawi Wujudkan Ketahanan Pangan

Penghargaan detikJatim Awards Bikin Misbakhun Terpacu Beri yang Terbaik

detikJatim Awards 2024

Penghargaan detikJatim Awards Bikin Misbakhun Terpacu Beri yang Terbaik

Saifullah Yusuf Gembira, Penghargaan Ini Jadi Motivasi Bekerja Lebih Baik

detikJatim Awards 2024

Saifullah Yusuf Gembira, Penghargaan Ini Jadi Motivasi Bekerja Lebih Baik

detikJatim Awards 2024 jadi Motivasi Kombes Nanang Beri Layanan Terbaik

detikJatim Awards 2024

detikJatim Awards 2024 jadi Motivasi Kombes Nanang Beri Layanan Terbaik

Raih detikJatim Awards Picu Emil Dardak Lebih Gigih Lagi Bina Generasi Muda

detikJatim Awards 2024

Raih detikJatim Awards Picu Emil Dardak Lebih Gigih Lagi Bina Generasi Muda

Sarmuji Dapat Penghargaan detikJatim Awards, Ini Harapannya

detikJatim Awards 2024

Sarmuji Dapat Penghargaan detikJatim Awards, Ini Harapannya

detikjatim Ketahui kandidat pemimpin di daerah Jawa Timur Cari Tahu 379 Polisi Diterjunkan Jaga 1.519 TPS se-Ponorogo Pilbup Ponorogo 2024

379 Polisi Diterjunkan Jaga 1.519 TPS se-Ponorogo

600 Personel Polres Jombang Dikerahkan Amankan Tungsura Pilkada 2024 Pilbup Jombang 2024

600 Personel Polres Jombang Dikerahkan Amankan Tungsura Pilkada 2024

Khofifah-Emil Kenang Sosok Bung Karno-Kedekatan dengan Ulama NU saat Ziarah

Khofifah-Emil Kenang Sosok Bung Karno-Kedekatan dengan Ulama NU saat Ziarah

Pj Gubernur Sebut Distribusi Logistik Pilkada Jatim Terbanyak se-Indonesia Pilkada Jatim 2024

Pj Gubernur Sebut Distribusi Logistik Pilkada Jatim Terbanyak se-Indonesia

Polres Batu Gelar Pengecekan Pasukan Jelang Coblosan 27 November 2024 Pilwali Batu 2024

Polres Batu Gelar Pengecekan Pasukan Jelang Coblosan 27 November 2024

Sinergi Forkopimda Kota Probolinggo untuk Kelancaran Distribusi Logistik Pilkada Pilwali Kota Probolinggo 2024

Sinergi Forkopimda Kota Probolinggo untuk Kelancaran Distribusi Logistik Pilkada

Từ khóa » Vihara Dhammadipa Arama Batu